Home / Aplikasi / 5 Aplikasi Kamera buat Android Untuk Fitur Sempurna Yang Kamu Butuhkan

5 Aplikasi Kamera buat Android Untuk Fitur Sempurna Yang Kamu Butuhkan

Aplikasi Kamera buat Android

Aplikasi Kamera buat Android Ini – Ketika seseorang ingin memilih perangkat android, pasti mempertimbangkan fitur kamera sebagai fitur utama dasar pemilihan smartphone. Nah kamera juga perangkat essensial karena selain perangkat komunikasi, smartphone juga digunakan sebagai storage atau tempat penyimpanan berbagai media, audio maupun foto. Tidak sedikit orang mempertimbangkan kamera sebagai faktor utama karena berguna untuk membantu pekerjaannya yang berhubungan dengan media foto.

Kamera pada smartphone dibagi dua, kamera depan dan belakang. Beberapa smartphone pun sudah mengadaptasi berbagai tehnologi produsen kamera.

Pixelnya tidak lagi rendah melainkan berbagai foto dengan pixel yang cukup besar. Dengan berbagai tehnologi tersebut, tak jarang harga smartphone pun menjulang tinggi hanya karena kecanggihan tehnologi dari kameranya.

Jadi harus punya uang banyak dong sehingga bisa beli kamera tehnologi tinggi buat punya foto yang ok? Engga juga sih sob karena jika android kamu ga punya kamera canggih yang menghasilkan berpuluh-puluh pixel, masih ada alternatif solusi. Aplikasi Kamera Android adalah solusinya. Apa saja Aplikasi Kamera yang bisa kamu install di android kamu? Yuk disimak

Aplikasi Kamera Terbaik Untuk Selfie

1. Camera 360

aplikasi kamera buat android

Aplikasi kamera buat Android ini paling populer ini begitu banyak di install banyak penggemar foto selfie. Kenapa? Karena aplikasi camera 360 ini terdapat banyak fitur yang berguna mempercantik foto selfie kamu. Bisa di install di berbagai tipe android, camera 360 punya banyak filter yang kamu gunakan, mulai dari memperhalus wajah, mengoreksi tampilan wajah sampai dengan memberikan berbagai efek pada foto selfie. Aplikasi kamera ini bisa membuat foto kamu keren layaknya diambil dengan menggunakan aplikasi

Bukan hanya mempercantik, aplikasi Camera 360 bisa memberikan hiburan tersendiri bagi kamu yang suka memberikan aksesoris pada tampilan foto kamu. Aksesoris tersebut bisa berupa hiasan rambut yang dimodifikasi menjadi telinga kelinci, rusa maupun srigala.

Tidak sekedar aksesoris, wajah-wajah para binatang lucu pun bisa menghibur foto selfie kamu. Untuk para balita, exposure berbagai pilihan wajah ini bisa melatih kemampuan visual dalam menyebutkan nama hewan. Bukan hanya itu, aksesoris pun bisa disematkan di video yang sudah direkam.

Aplikasi Kamera Android Autofocus

2. HD Camera

aplikasi kamera buat android hd camera

Pengen ga sih kamu menghasilkan foto dengan kualitas keren seperti kamera HD. Nah aplikasi kamera buat android ini pas banget buat yang ga pengen menghabiskan seluruh tabungan buat kamera HD yang harganya selangit. Dengan aplikasi HD Camera ini, fotonya ga bakal kalah sama foto yang dihasilkan oleh kamera DSLR. Bukan hanya foto ternyata kita juga bisa membuat dan mengedit video dengan aplikasi HD kamera ini. Nah ini nih fitur lengkapnya.

Bukan hanya hasilnya saja, tapi kamu bisa langsung menentukan kualitas foto pas kamu sedang fokus pada suatu objek. Dengan superb camcorder, hasil video menjadi lebih mantap. Kamu ga bakalan kecewa dengan hasil video yang juga bisa diedit menggunakan aplikasi ini.

Face detection alternative atau fitur pendeteksi wajah juga ada jadi kamu bisa langsung mentag orang-orang yang ada di foto atau video kamu. Belum lagi fitur yang bisa juga diaplikasikan untuk front atau rear camera.

Jadi walaupun kamu menggunakan kamera depan untuk berselfie sehingga bukan hanya kualitas foto menggunakan kamera belakang yang bagus tapi foto selfie pun terlihat bagus.

Aplikasi Kamera Android Dslr

3. A Better Camera

aplikasi kamera buat android better camera

Kalau kamu mencari aplikasi kamera buat android maka aplikasi a better camera harus masuk ke dalam list yang bisa kamu download. Aplikasi kamera A better camera yang dilengkapi dengan fitur yang lengkap dan canggih ini bisa kamu dapatkan dengan cuma-cuma. Salah satu fitur utama dalam aplikasi ini adalah fitur panorama. Dengan fitur ini, kamu bisa mengambil foto dengan sudut 360 derajat.

Selain itu, ada juga fitur lain yang memungkinkan kamu untuk mengatur fokus menjadi lebih mudah, mengatur white ballance dan juga mengatur RAW capture. Dengan menggunakan aplikasi ini, foto yang kamu buat akan memiliki kualitas yang premium.

Fitur HDR dalam aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk menghasilkan foto yang menyerupai hasil jepretan fotografer profesional). Jadi kamu bisa pamer hasil foto yang memukau di akun instagram milikmu dengan menggunakan salah satu aplikasi kamera terbaik untuk android ini.

Akun instagrammu bakalan dipenuhi dengan foto-foto yang kualitasnya tidak kalah dengan hasil jepretan fotografer profesional. Ga sabaran mau download aplikasi ini? Langsung saja ke google play!

Aplikasi Kamera Android Yang Bisa Blur

4. Camera FV-5 Lite

aplikasi kamera buat androidcamera fv 5

Camera FV-5 Lite merupakan salah satu aplikasi kamera buat android yang memungkinkan penggunanya untuk bisa mengambil foto dengan kualitas yang tidak kalah dengan hasil foto yang diambil oleh fotografer profesional. Aplikasi untuk kamera android yang satu ini rancang untuk semua fotografer, baik itu mereka yang masih amatir maupun fotografer profesional.

Dengan menggunakan aplikasi ini, penggunanya tidak akan lagi menghasilkan foto yang biasa-biasa saja, melainkan hasil foto yang jauh lebih keren, bahkan sangat mendekati hasil foto yang diambil oleh para fotografer yang sudah berpengalaman. Dengan aplikasi ini, penggunanya bisa menggunakan banyak sekali fitur canggih dan tak lagi harus mengolah fotonya dengan menggunakan aplikasi lain

Walaupun gratis, aplikasi ini sudah dilengkapi dengan fitur yang sangat lengkap. Camera FV-5 Lite merupakan aplikasi yang ditujukan untuk mereka yang hobi fotografi dan membutuhkan fitur lengkap untuk mengolah hasil jepretan mereka. Dengan aplikasi ini, kamu bisa melupakan alat-alat fotografi lain, dan bisa lebih fokus pada kualitas hasil jepretan kamu.

Aplikasi Dslr Canon

5. Open Camera

aplikasi kamera buat android open camera

Open camera ini merupakan salah satu aplikasi kamera buat android selanjutnya yang bisa kamu coba. Walaupun belum bisa menghasilkan foto RAW, tapi kualitas foto yang dihasilkan terbilang baik dan juga tampak nyata. Open camera dilengkapi dengan fitur editor foto yang akan bisa memaksimalkan hasil jepretan foto kamu.

Ada juga beberapa fitur pendukung lainnya di aplikasi ini, seperti scene mode, zooming, ISO, white ballance, dan juga color effects. Dengan memakai aplikasi ini, hasil jepretan gambar dari android kamu tidak akan kalah dengan jepretan dari kamera DSLR yang sering dipakai oleh para fotografer.

Tentang pilihan foto, aplikasi Open Camera menawarkan hampir seluruh yang penggemar fotografi inginkan pada sebuah kamera, seperti timer (pengontrol waktu), opsi zoom, stabilizer, ISO, touchscreen, dan lain-lain. Singkatnya, aplikasi layak disebut sebagai aplikasi terbaik yang mungkin tidak memiliki terlalu banyak filter dan fitur lainnya, namun memiliki kelebihan lain yang sangat berguna untuk mereka yang hobi fotografi untuk mendapatkan hasil jepretan yang menakjubkan.

Download Aplikasi Kamera Dslr Android Terbaik

So para sobat, jangan berkecil hari kalau smartphone kamu punya kamera yang biasa saja. Semua gambar berkualitas HD bisa didapatkan dengan aplikasi kamera untuk android. Dari aplikasi kamera yang punya efek untuk hiburan dengan berbagai aksesoris sampai dengan aplikasi profesional untuk memberikan efek HD terhadap foto kamu. Kamu tinggal pilih mana yang sesuai dengan kapasitas memori smartphone kamu.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top